ROHIS “MIFTAHUL JANNAH” PERIODE 2022/2023

Susunan Kepengurusan Ekstrakulikuler ROHIS “MIFTAHUL JANNAH”
SMA Negeri 1 Geger
Tahun 2022/ 2023

Pelindung : Anim Hadisusanto, M.Pd
Penasehat : Siti Nurhayati, M.Pd
Koordinator Pembina : Baderul Ihwan, S.Pd
Ketua MPK : Yazid ‘Izzuddin Hilmy
Ketua OSIS : Roumbei Ahmad Bektiansyah
Seksi Bidang Keimanan dan Ketaqwaan : Dimaz Aziz Pangestu

Ketua : Chirzuddin Mufty Dzaki
Wakil Ketua : Ika Rifda Wulandari
Sekretaris I : Rafi Khaula Muttaqin
Sekretaris II : Rovikhoh Almunawiroh
Bendahara I : Dyah Ayu Rahma Kumala
Bendahara II : Alfi Imroatus Solikah
Koodinator I : Mohammad Ilham Romadhon
Koordinator II : Ladiva Allani Fatikah

KEGIATAN EKSTRA

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hai teman-teman semuanya..
Kami dari anggota Ekstra Rohis “Miftahul Jannah” Periode 2022/2023
di pos kali ini kami ingin membagikan kegiatan pertama kami yaitu “Rekrutmen anggota Rohis” secara online dan offline. Dengan tujuan, untuk mengajak kelas X yang berminat untuk bergabung menjadi bagian dari Ekstra Rohis “Miftahul Jannah”. yang tentunya banyak sekali manfaat dan wawasan keagamaan yang akan didapatkan.

WhatsApp Image 2023-02-17 at 11.30.29

 

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hai teman-teman semuanya..
di postingan yang kedua ini kami ingin membagikan kegiatan esktrakurikuler kami yang diselenggarakan secara offline dan online, yang diselenggarakan setiap hari kamis sore pukul 15.30-17.00.
Dan yang pastinya ada materi-materi keagamaan yang tentunya bermanfaat dan disetiap materi ada juga tugas-tugas seperti Quis dan penugasan untuk merangkum materi-materi yang harus dikerjakan oleh setiap anggota, serta tidak lupa juga ada presensi kehadiran anggota yang mengikuti kegiatan secara online di e-Learning SMA Negeri 1 Geger.

 

ROHIS “MIFTAHUL JANNAH” Periode 2021/2022


Susunan Kepengurusan Ekstrakulikuler ROHIS “MIFTAHUL JANNAH”
SMA Negeri 1 Geger
Tahun 2021/ 2022

Pelindung : Drs. Makmun Fatoni, M.Pd
Penasehat : Siti Nurhayati, M.Pd
Koordinator Pembina : Mar’atul Solichah, M.Pd.I
Ketua MPK : Nizar Aulia Qolby
Ketua OSIS : Rajendra Rizky Athailah
Seksi Bidang Keimanan dan Ketaqwaan : Dino Anggara Putra

Ketua : Ahmad Maulidil A’dhom
Wakil Ketua : Almira Eka Patrisia
Sekretaris I : Tenno Cahyo Berliantoko
Sekretaris II : Yuli Lutfiatul Hamidah
Bendahara I : Istiana Aulia
Bendahara II : Salsabila Putri Dwi Novira
Koodinator I : Miftaqhul Khoirul Rizal
Koordinator II : Islakhul Khasanah

 

KEGIATAN EKSTRA

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hai teman-teman semuanya..
Kami dari anggota Ekstra Rohis “Miftahul Jannah” Periode 2021/2022
di pos kali ini kami ingin membagikan kegiatan pertama kami yaitu “Rekrutmen anggota Rohis” secara online. Dengan tujuan, untuk mengajak kelas X yang berminat untuk bergabung menjadi bagian dari Ekstra Rohis “Miftahul Jannah”. yang tentunya banyak sekali manfaat dan wawasan keagamaan yang akan didapatkan.

WhatsApp Image 2021-12-23 at 10.02.36

 

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hai teman-teman semuanya..
di postingan yang kedua ini kami ingin membagikan kegiatan esktrakurikuler kami yang diselenggarakan secara online dengan menggunakan e-Learning SMAN 1 Geger, yang diselenggarakan setiap hari kamis sore pukul 15.00-17.00.
dan yang pastinya ada materi-materi keagamaan yang tentunya bermanfaat dan disetiap materi ada juga tugas-tugas seperti kuis dan penugasan untuk merangkum materi-materi yang harus dikerjakan oleh setiap anggota.
dan tidak lupa juga ada presensi kehadiran anggota yang mengikuti kegiatan secara online ini.

Screenshot (43)       Screenshot (44) Screenshot (45) WhatsApp Image 2021-12-23 at 09.25.21

ROHIS ”MIFTAHUL JANNAH”2020/2021

SUSUNAN PENGURUS EKSTRA ROHIS TAHUN 2019/2020

Ketua : Ferdy Naufal Erianto

Wakil Ketua : Nadhira Putri Agustina

Sekretaris I  : Teo Rahmat Josh One

Sekretaris II : Andita Vika Ramadhani

Bendahara I : Izzatun Nisa Syahidah

Bendahara II : Rifa Puspita Humairoh

Koordinator I : Raihan Ihan Hidayat

Koordinator II : Duhita Prajna

KEGIATAN EKSTRA

Assalamu’alaikum Wr.Wb.
Hai hai hai kawan semua..
Pandemi memang telah mengubah segala sendi kehidupan,termasuk kegiatan ekstrakurikuler.
Namun,hal itu tentunya tidak menghalangi kita untuk belajar pastinya.

Kegiatan yang biasanya dilakukan di sekolah kini hanya bisa melalui media online,seperti menggunakan elearning.

Kegiatan Ekstra masih tetap sama dilakukan setiap hari Kamis. Sebelumnya,para kakak-kakak senior telah menyiapkan video pembelajaran,materi,serta quiz yang akan diberikan kepada adik-adik.

MATERI 1

MATERI 2

NM

materi 4

MATERI 5

PENERAPAN METODE UMMI

Penerapan membaca Al-Qur’an menggunakan metode ummi merupakan program kerja baru Rohis Miftahul Jannah Angkatan 4 Periode 2018/2019.
pasti tau membaca Al-Qur’an dengan tajwid itu sangat penting, karena itu ekstra Rohis Miftahul Jannah mengadakan pembelajaran Al-Qur’an dengan metode ummi. Nah, ada yang tau nggak sih metode ummi itu apa? Metode ummi merupakan salah satu metode dalam pembelajaran Al-Qur’an, dan dalam pembelajarannya metode ummi ini mengusung tiga prinsip, yakni : mudah, menyenangkan, dan menyentuh hati.
Melalui pembelajaran ini, semoga dapat membantu kita untuk memfasihkan bacaan dan semakin giat membaca serta mencintai Al-Qur’an. Aamiin…

SUSUNAN PENGURUS ROHIS MIFTAHUL JANNAH TAHUN 2018-2019


Susunan pengurus ekstra Rohis tahun 2018/2019

Berikut beberapa nama pengurus ekstra Rohis.

Ketua                        : Farhan Iqbal Ramadhan

Wakil ketua          : Dyana Fatikhasari

Sekretaris 1.         : Bisma Surya Bharata

Sekretaris 2.         : Sabrina Tria Ismi

Bendahara 1.       : Ersa Fitria Mahardika

Bendahara 2.       : Hanif Nur Zhulaikah

Coordinator 1.   : Alen Azharun

Coordinator 2.   : Dela Kumalaningsih

Semoga, selama kita menjabat sebagai pengurus ekstra Rohis diberi kelancaran dan kemudahan hingga akhir masa jabat kita.. Aamiin

Sekian, dan terima kasih

Wassalamu’alikum wr.wb

MAKESTA (MASA KESETIAAN ANGGOTA)

Masa Kesetiaan Anggota tahun 2017/2018
Masa Kesetiaan Anggota tahun 2017/2018

MAKESTA (Masa Kesetiaan Anggota) baru saja selesai dilaksanakan oleh ekstra ROHIS Miftahul Jannah pada 18 Februari 2018. Nah pasti kalian pengen tau kan gimana makesta itu dan apa aja kegiatannya, yuk kita ulas. Karena pentingnya keakraban sesama anggota, pengurus ekstra ROHIS angkatan 2017/2018 memutuskan untuk mengadakan acara yang kental dengan keakraban sesama anggota ROHIS. Jadi semua kegiatan dalam acara tersebut haruslah berlandaskan kekeluargaan. Apa aja sih kegiatannya, diawali seminar keagamaan yang diisi oleh K.H. Choirul Anam dari PSM Takeran, materi yang dibawakan oleh beliau berjudul Pentingnya Adab Daripada Ilmu. Beliau membawakannya dengan ringan dan sesuai dengan kondisi anak SMA, jadi hadirin dalam acara ini tidak merasa bosan ataupun mengantuk. Inti dari seminar tersebut adalah tiap-tiap dari manusia diwajibkan untuk menuntut ilmu, baik ilmu agama begitu pula ilmudalam bidang iptek. Namun sangatlah disayangkan jika tingginya ilmu modern tidak diimbangi dengan ilmu agama, sungguh sia-sia ilmu yang didapatinya. Maka dari itu kita sebagai pelajar juga harus memperhatikan ilmu agama yang kita miliki mengingat kita ini umat Islam maka sangat lah penting untuk mendalami ilmu agama. Karena dengan ilmu agama ilmu dunia akan mengikuti yakinkan dulu hati kita pada Allah, In syaa Allah semua akan dilancarkan

Kegiatan kedua dalam acara tersebut adalah game, dalam kegiatan ini adik-adik junior ekstra ROHIS Miftahul Jannah berperan aktif sebagai peserta game. Game yang diberikan dalam acara ini juga termasuk game-game yang harus menjunjung tinggi rasa solidaritas, dimana setiap peserta membentuk beberapa tim. Setiap tim beradu cepat agar memperoleh waktu tercepat. Stategi utama yang membentuk rasa solidaritas ialah antar peserta di dalam tim harus mampu menghargai dan mempercayai  usaha anggota tim.

Kegiatan yang ketiga adalah sharing anggota ROHIS, untuk lebih memperdalam keakraban antar semua anggota ROHIS maka deselipkan juga kegiatan tersebut dalam acara ini. Demikianlah kegitan-kegiatan dalam acara Makesta ini.

 

 

Kaligrafi

Karya Kaligrafi Angota Rohis 2017/2018
Karya Kaligrafi Angota Rohis 2017/2018

Gambar kaligrafi merupakan seni tulis yang berkembang di Jazirah Arab. Kaligrafi selalu menjadi suatu seni tulis yang indah dan selalu terdapat di setiap sudut masjid. Pada umumnya kaligrafi merupakan tulisan Arab yang ditulis dengan beberapa guratan dengan memperhatikan unsur artistik dari setiap tulisan. Tulisan tersebut selalu menjadi hiasan seni rupa yang disukai oleh banyak orang.

Kaligrafi merupakan suatu seni tulisan yang biasanya merupakan kalimat bahasa arab yang indah. Setiap seni kaligrafi yang ditampilkan selalu memiliki unsur-unsur keindahan pada setiap pola dan bentuknya. Gambar kaligrafi selalu membuat seseorang terpesona dengan keindahan dari gambar kaligrafi.

Kaligrafi Islam ada banyak jenis dan ragamnya. Masing masing, memiliki bentuk huruf dan fungsi yang berbeda beda. Tulisan untuk dokumen dokumen resmi misalnya, menggunakan jenis kaligrafi tertentu yang berbeda dengan kaligrafi untuk hiasan dan sampul sampul buku. Begitu juga tulisan untuk prasasti dan rambu rambu, dan seterusnya.

Kaligrafi Islam ada banyak jenis dan ragamnya. Masing masing, memiliki bentuk huruf dan fungsi yang berbeda beda. Tulisan untuk dokumen dokumen resmi misalnya, menggunakan jenis kaligrafi tertentu yang berbeda dengan kaligrafi untuk hiasan dan sampul sampul buku. Begitu juga tulisan untuk prasasti dan rambu rambu, dan seterusnya.

Seni kaligrafi sendiri lebih terkenal pada dunia islam. Sebab, kaligrafi biasanya diambil dari penggalan-penggalan dalam kitab suci Al Quran. Biasanya seni kaligrafi yang masuk ke dalam seni rupa islam selalu menjadi hiasan di dinding-dinding rumah ataupun masjid.

Kami dari ekstrakurikuler ROHIS Miftahul Jannah SMAN 1 Geger mengadakan kegiatan membuat kaligrafi yang diikuti oleh kelas 10 yang ikut ekstrakurikuler ROHIS. Anggota ROHIS membuat desain kaligrafi dengan media kertas gambar dan menggunakan tema bebas. Dengan diadakan keguatan membuat kaligrafi, maka siwa-siswi dari ekstrakurikuler ROHIS dapat meningkatkan kreatifitas seni dalam bidang kaligrafi dan menumbuhkan jiwa seni, baca tulis Al-Quran sejak dini, dapat melatih kecerdasan anak dan melatih kreativitas Islam. Serta dengan adanya kegiatan kaligrafi ini siswa-siswi lebih terpacu kreatifitasnya.

FUNGSI DAN TUJUAN

Pembelajaran kaligrafi memiliki fungsi dan tujuan menumbuhkembangkan potensi, sikap dan ketrampilan. Secara rinci, fungsi dan tujuan kaligrafi adalah:

  1. Mengembangkan kemampuan dan ketrampilan siswa siswi melalui penelaahan jenis, bentuk, dan sifat fungsi, alat, bahan, proses dan teknik dalam membuat prosuk karya seni.
  2. Mengembangkan kemampuan intelektual, imajinatif, ekspresif, kepekaan rasa estetik, kreatif, ketrampilan dalam menghargai terhadap hasil karya seni.
  3. Secara estetis, kaligrafi memiliki unsur keindahan, hias dan plastisitas bentuk serta kekayaan ragam aksesoris dan iluminasinya yang menumbuhkan rasa estetika yang mendalam.

WISATA ROHANI (Ziarah Wali)

Wisroh SMAN 1 Geger 2017
Wisroh SMAN 1 Geger 2017

Wisata Rohani merupakan suatu kegiatan yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas keimanan seseorang. Wisata tersebut bukan bermaksuduntukbersenang-senang seperti liburan untuk menuruti hawa nafsu melainkan kegiatan yang memberi wawasan mengenai tokoh -tokoh penyebar agama Islam di Indonesia.Kegiatan tersebut dilakukan dengan cara mengunjungi atau berziarah ke makam para Waliyullah. Rohis Miftahul Jannah SMA Negeri 1 Geger telah mengadakan Wisata Rohani tepatnya pada tanggal 25 Mei 2016. Kegiatan tersebut diikuti olehseluruh anggota Rohis kelas X dan kelas XI serta seluruh anggota kelas X MIPA 4.

Wisata Rohani Rohis 2017
Wisata Rohani Rohis 2017

Kegiatan tersebut berlangsung selama 1 hari. Wisata rohani ini dilakukan khusus Wali daerah Jawa Timur. Tempat yang pernah dikunjungi antara lain :

  1. Makam Gus Dur, Jombang
  2. Makam Maulana Sayyid Jumadil Kubro, Mojokerto
  3. Makam Syekh SyaikhonaKholil, Bangkalan, Madura
  4. Makam Sunan Ampel,Surabaya
  5. Makam Mbah Bolong, Surabaya
  6. Makam Mbah Sholeh, Surabaya
  7. Makam Sunan Giri, Gresik
  8. Makam Sunan Drajat, Lamongan

Al-BANJARI (Habsyi)

lomba banjari se-eks karisidenan madiun
Lomba Banjari se-eks karisidenan madiun di MAN 2 KOTA MADIUN

Lagu nada sholawat pada zaman dahulu yang hanya dipasarkan pada kegiatan rohani seperti, pesta pernikahan, Walimatul khitan, dan lain sebagainya. Lagu nada sholawat pada zaman ini tak lagi dilantunkan atas dasar niat suka rela untuk membaca sholawat dengan tujuan untuk meramaikan atau mengisi acara hajatan tersebut. Seni terbang al-Banjari adalah sebuah kesenian khas islami yang berasal dari Kalimantan. Iramanya yang menghentak, rancak dan variatif membuat kesenian ini masih banyak digandrungi oleh pemuda-pemudi hingga sekarang. Seni jenis ini bisa disebut pula aset atau ekskul terbaik di pondok-pondok pesantren Salafiyah. Sampai detik ini seni hadrah yang berasal dari kota Banjar ini bisa dibilang paling konsisten dan paling banyak diminati oleh kalangan santri, bahkan saat ini di beberapa kampus mulai ikut menyemarakkan jenis musik ini.Hadrah al-Banjari masih merupakan jenis musik rebana yang mempunyai keterkaitan sejarah pada masa penyebaran agama Islam oleh Sunan Kalijaga, Jawa. Karena perkembangannya yang menarik, kesenian ini seringkali digelar dalam acara-acara seperti maulid nabi, isra’ mi’raj atau hajatan semacam sunatan dan pernikahan. Alat rebananya sendiri berasal dari daerah Timur Tengah dan dipakai untuk acara kesenian.

 

Kemudian alat musik ini semakin meluas perkembangannya hingga ke Indonesia, mengalami penyesuaian dengan musik-musik tradisional baik seni lagu yang dibawakan maupun alat musik yang dimainkan. Demikian pula musik gambus, kasidah dan hadroh adalah termasuk jenis kesenian yang sering menggunakan rebana. Keunikan musik rebana termasuk banjari adalah hanya terdapat satu alat musik yaitu rebana yang dimainkan dengan cara dipukul secara langsung oleh tangan pemain tanpa menggunakan alat pemukul. Musik ini dapat dimainkan oleh siapapun untuk mengiringi nyanyian dzikir atau sholawat yang bertemakan pesan-pesan agama dan juga pesan-pesan sosial budaya.

 

Rutinan Al-Banjari
Rutinan Al-Banjari

Umumnya menggunakan bahasa Arab, tapi belakangan banyak yang mengadopsi bahasa lokal untuk kresenian ini. Jadi, sebagai generasi penerus kita harusnya berbangga hati karena dapat menjaga apa yang telah di ajarkan oleh nabi sebelumnya. Akhirnya, mari kita bersama melestarikan kesenian Islami ini. Nabi Muhammad SAW. juga tidak pernah melarang ’seni’. Kita jadikan rebana ini sebagai wahana untuk menggapai cinta-Nya serta meraih syafaatnya sehingga kelak menjadi ummat yang selamat.

Al-Banjari adalah suatu seni seperti hadroh yang di pukul sesuai dengan aturan atau rumus tertentu. Keunikan dari seni ini adalah dimainkan secara langsung dengan cara di pukul secara langsung oleh tangan pemain. Hasil dari ini akan di iringi oleh dzikir atau lagu sholawat.

Kami dari ekstrakulikuler Rohis SMA N 1 Geger telah rutin melaksankan kegiatan Latihan Al-Banjari telah berhasil melaksanakan program ini dengan baik. Program ini dilaksanakn di SMAN 1 Geger setiap hari senin dan sabtu. Peserta dari latihan ini adalah seluruh anggota rohis kelas X ataupun kelas XI. Program ini dilaksanak di mushola SMAN 1 Geger. Pada saat latihan ini semua di wajibkan untuk ikut tanpa ada kecuali. Sebelum tahun 2016 latihan ini belum pernah di laksanakan. Dan baru 2 tahun berjalan latihan Al-Banjari dilaksanakan oleh ektrsakulikuler Rohis “Miftahul Jannah”. Namun, Group banjari di SMA N 1 Geger juga pernah mengikuti lomba tingkat Eks-Karesidenan Madiun.

Group Al-Banjari SMA N 1 Geger sudah mulai berkembang dengan di buktikan adanya partisipasi untuk mengikuti lomba. Lomba pertama dari group kita adalah Lomba Festival Banjari di SMAN 1 Geger. Lomba ini merupakan lomba tingkat Eks Karisidenan Madiun.

SBQ (Seni Baca Quran) 2017/2018

SBQ  (Seni Baca Quran) 2017/2018

sbq

Membaca Al-Qur’an atau yang biasa disebut dengan mengaji merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan oleh semua umat muslim. Salah satu bentuknya yaitu SBQ (Seni Baca Qur’an). Berkaitan dengan hal itu, ekstra Rohis SMA Negeri 1 Geger mengadakan kegiatan tersebut yang secara rutin dilaksanakan pada hari Jum’at pukul satu siang sampai dua siang yang bertempat di Masjid An-Nuur SMA Negeri 1 Geger.

Dalam pelaksanaan SBQ SMA Negeri 1 Geger ini diikuti oleh semua anggota Rohis kelas  X dan XI serta dua orang perwakilan dari setiap kelas X dan XI. Dalam pelaksanaannya kegiatan ini dibimbing oleh Bu Hanif yang mencontohkan seni membaca Al-Qur’an dengan baik serta didampingi oleh Bu Mar’atul selaku guru Pendidikan Agama Islam. Awalnya, beliau membacakan satu ayat kemudian peserta akan menirukan ayat yang dibacakan begitu seterusnya.